Memaksimalkan Pelayanan di Gereja dalam bidang Multimedia
Blog ini agar tidak berisi video background saja, saya ingin membagikan tips dalam bidang Multimedia.
A. SOFTWARE
Seiring perkembangan jaman, kini Gereja Gereja menggunakan kemampuan IT yaitu sebagai penampil lirik lagu menggunakan layar/proyektor/LCD/TV. Tentu saja mesti menggunakan software untuk menampilkan lirik tersebut. Berikut adalah beberapa software yang dapat anda gunakan di Gereja anda.
A. SOFTWARE
Seiring perkembangan jaman, kini Gereja Gereja menggunakan kemampuan IT yaitu sebagai penampil lirik lagu menggunakan layar/proyektor/LCD/TV. Tentu saja mesti menggunakan software untuk menampilkan lirik tersebut. Berikut adalah beberapa software yang dapat anda gunakan di Gereja anda.
1. EasyWorship
Software paling umum adalah EasyWorship. Mudah digunakan dengan fitur
yang cukup untuk keperluam Multimedia seperti menampilkan video
background dengan lirik, Menampilkan video dan Powerpoint, sampai Live
stream.
2. Propresenter

3. Powerpoint
4. ShareFaith
Point ini memiliki keterkaitan dengan PowerPoint, karena ShareFaith sendiri merupakan software/plug-in Powerpoint untuk membuat Lirik & Background.
4. ShareFaith
Point ini memiliki keterkaitan dengan PowerPoint, karena ShareFaith sendiri merupakan software/plug-in Powerpoint untuk membuat Lirik & Background.
5. Quela
Untuk menampilkan Lirik menggunakan monitor/layar dengan pc terpisah untuk WL (berbeda dengan tampilan di stage/panggung) dan bisa menggunakan Software QUELA karena lebih mudah dan cepat daripada Easyworship
B. BAD & GOOD VIDEO BACKGROUND
Video background yang tidak tepat ataupun hanya itu itu saja tidaklah baik untuk ditampilkan. Bedakanlah mana background yang keras/cepat/memiliki beat untuk lagu yang semangat, dan background slow untuk lagu yang slow.
Beberapa refrensi Video Background yang dapat anda jadikan acuan.
Untuk menampilkan Lirik menggunakan monitor/layar dengan pc terpisah untuk WL (berbeda dengan tampilan di stage/panggung) dan bisa menggunakan Software QUELA karena lebih mudah dan cepat daripada Easyworship
B. BAD & GOOD VIDEO BACKGROUND
Video background yang tidak tepat ataupun hanya itu itu saja tidaklah baik untuk ditampilkan. Bedakanlah mana background yang keras/cepat/memiliki beat untuk lagu yang semangat, dan background slow untuk lagu yang slow.
Beberapa refrensi Video Background yang dapat anda jadikan acuan.
Powerpoint sudah sering digunakan sebelum munculnya
Easyworship/ProPresenter karena kemudahan menuliskan Lirik dan mengganti
slide karena sudah umum digunakan sehingga terbiasa. Tapi saya sarankan
untuk tidak menggunakan PowerPoint lagi. Software khusus Gereja sudah
ada, sebaiknya digunakan karena fiturnya tidak dimiliki Powerpoint yaitu
Video background, Slide per kalimat, dan sebagainya.
Beberapa tips & triks saat saya mencari video background :
1. Jangan hanya mengandalkan Youtube sebagai lemari video background
anda.
Masih banyak situs lain dengan video background yang LEBIH BANYAK
DAN BERKUALITAS. Seperti VImeo, CMG, Siftworship, VMC,
Worshiphousemedia, CreationSwap, Motion Worship dan lainya. Beberapa
situs akan menyediakan beberapa background yang gratis, seperti halnya
CMG (Curch Motion Graphic) memberikan 1 Sampel video background dari
sekesekian videonya perbulan
2. Make your Own Creation
Membuat video background sendiri, mengapa tidak ? Sudah banyak Software
yang dapat anda gunakan untuk membuat visual background salah satunya
yaitu After Effect, Blender, Cinema4CD, Premiere Pro, FIlmora, dan lain
lain. Tidak harus membuat sendiri, memodif yang sudah ada pun bisa,
seperti mengubah kecepatan, menambah objek lain, mengganti warna,
pengubah rotasi, dimensi dan sebagainya.
C. FONT UNTUK LIRIK
Font bisa menjadi hal yang penting dalam penampilan lirik, karena apa
bila font terlalu kecil/besar/ruwet/tidak jelas, maka menjadi hal yang
tidak berguna karena tidak bisa dibaca. Beberapa font yang tidak baik
adalah Algerian, Comic Sans, Rockwell, Papyrus, dan sebagainya.
Apabila menggunakan EasyWorship, anda akan diberikan font default yaitu
TAHOMA. Menurut saya, jika sudah pasaran dan membosankan, apa salahnya
mengganti ?. Kini saya menggunakan font Montserrat yang lebih enak di
cerna dimata dengan style yang trendy.
D. TRANSITION antar background & slide
Pastikan Transisi yang anda gunakan enak dilihat dan pas sesuai dengan
lagu anda. Untuk perpindahan antar teks gunakanlah transisi yang cepat,
hal ini dilakukan agar jemaat/WL tidak telat menyanyikan lagunya.
Sebagai acuan ganti slide teks minimal 1-2 suku kata sebelum kalimat
lirik berakhir. Jika anda menggunakan transition Fade, Maksimal durasi
transisi adalah 0,5 detik.
Menggunakan transisi Cut ? tentu saja tidak ada salahnya, mungkin
menurut anda transisi ini bersifat jadul dan tidak halus, pikirkan
dampak positifnya : Jemaat bisa mengetahui apa yang dinyanyikan
berikutnya lebih cepat daripada fade. Namun, sebaiknya digunakan pada
lagu yang cepat, yang slow sebaiknya menggunakan fade. Dan untuk perpindahan antar video background maksimal adalah 1 detik jika memungkinkan.
E. RESOLUSI LCD, 4 : 3 atau 16 : 9
Resolusi bukanlah masalah dalam hal multimedia. Hal ini anda sesuaikan
saja dengan ukuran gereja anda. Apabila ruangnya terbatas, gunakanlah
4:3 (besar kebawah), karena jika menggunakan 16:9 ruang layar LCD anda
akan semakin kecil (pendek keatas). Yang saya maksut adalah misalnya
anda diberi ruang LCD dengan lebar 3 Meter, maka gunakan 4:3 saja,
karena tingginya akan 4 meter. Jika anda menggunakan 16:9 maka hanya
sekitar 1-2 meter saja. Lebih baik 4: 3 bukan ?. Biasanya dikarenakan
ada Salib ditengah sehingga terbagi menjadi dua ruang yaitu kiri dan
kanan. Sebaiknya diberi LCD dibagian kiri dan kanan saja.
Lalu bagaimana dengan 16: 9 ?. Bisa anda gunakan jika ada ruang kosong
ditengah/sebagai backdrop WL (misalkan salib diatas) yang pada umumnya
stage/panggung itu condong lebar kesamping.
Pastikanlah LCD anda adalah LCD yang berkualitas dengan resolusi yang
besar agar gambar yang dihasilkan jernih dan tidak pecah. Jika LCD anda
sudah termasuk kalangan atas (baca=mahal) anggap saja resolusinya sudah
besar, bagus dan berkualitas. Namun masih saja pecah ? maka berarti
video background anda yang pecah. Atau resolusi output dari PC/laptop
anda yang kecil.
Selamat melayani. Tuhan Yesus Memberkati...
Tidak ada komentar